Balikpapan, Lensaborneo.com — Kalau melihat situasi sekarang segala kebutuhan sudah naik harganya, tidak terkecuali harga tiket pesawat.
Anggota Komisi II DPRD Kota Balikpapan Iman Selamat Santoso mengatakan, kenaikan tiket pesawat dalam beberapa bulan belakangan ini, sudah barang tentu akan merugikan sektor pariwisata daerah.
“Hal ini sebagian besar terjadi adanya kenaikan tiket pesawat terus menerus naik secara mendadak yang dilakukan oleh beberapa maskapai,” demikian dikatakan Iman kepada awak pada Rabu (28 /10/2023).
Politisi PKS menambahkan, apabila kondisi terus berlanjut akan berpengaruh bagi Kota Balikpapan. Disisi lain, Kota Balikpapan sebagai Kota Jasa juga akan mengalami penurunan bagi warga luar daerah yang berkunjung ke Balikpapan.
Sehingga, sektor pariwisata akan berdampak pada tempat wisata, hunian hotel, hiburan, restoran, rumah makan, bahkan akan berpengaruh tingkat PAD Kota Balikpapan.
Maka, Iman mendorong kepada Pemkot Balikpapan mengambil langkah-langkah agar harga tikar pesat pada batas atas bisa disesuaikan.
“Seperti yang dilakukan Walikota Samarinda mengalami hal yang sama,” tegas anggota DPRD Dapil Balikpapan Utara ini. (Lik/Adv).