Samarinda.Lensaborneo.com – Untuk menjalin silaturhami, Ketua DPRD Kota Samarinda, Helmi Abdullah, menggelar acara buka puasa bersama dan shalat Maghrib berjamaah di Rumah Jabatan Ketua DPRD di Jalan Sirad Salman, Rabu (12/3/2025).
Hadir sala. Satu Anggota Dprd Samarinda, Mohammad Novan Syahronny Pasie yang menyampaikan pentingnya momen seperti ini sebagai ajang mempererat hubungan antara lembaga legislatif dan eksekutif di Kota Samarinda.
“Paling tidak, dengan momen ini—karena ini momen silaturahmi ya—antara legislatif dan eksekutif, kita bisa berkumpul bersama dalam rangka buka puasa dan shalat berjamaah. Ini momen yang sangat kita tunggu-tunggu, sangat luar biasa agar silaturahmi dan ikatan kerja sama antara legislatif dan eksekutif dapat terus terjalin,” ujarnya.
Acara buka puasa bersama ini diharapkan dapat memperkuat sinergi dan komunikasi yang harmonis antara kedua lembaga, terutama dalam menghadapi berbagai tantangan pembangunan di Kota Samarinda.
Selain berbuka puasa dan shalat Maghrib berjamaah, acara ini juga menjadi ajang diskusi ringan serta refleksi atas berbagai program kerja yang tengah dijalankan. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan antara DPRD dan pemerintah kota semakin solid demi kesejahteraan masyarakat.( Yn/ Adv)