[contact-form][contact-field label=”Nama” type=”name” required=”true” /][contact-field label=”Surel” type=”email” required=”true” /][contact-field label=”Situs web” type=”url” /][contact-field label=”Pesan” type=”textarea” /][/contact-form]
Penulis : Handoko
Editor : Redaksi 02
Samarinda,Lensaborneo.id– Kehadiran Markus Taruk Allo saat mendampingi Paslon jalur independen Pilwali Samarinda 2020, Zairin Zain-Sarwono mendaftar ke KPU Samarinda, Sabtu (5/9/2020) pagi mencuri perhatian publik.
Diketahui Markus Taruk Allo sempat menggandeng Parawangsa Assoniwora untuk maju di Pilwali Samarinda juga melalui jalur independen. Namun berdasarkan hasil verifikasi dukungan suara yang dilakukan KPU Samarinda, keduanya dinyatakan gagal maju sebagai Bapaslon Pilwali Samarinda karena jumlah dukungan suara kurang.
Kepada Media, Markus Taruk Allo mengatakan kehadirannya di acara pendaftaran pasangan Zairin Zain-Sarwono sebagai bentuk dukungan kepada keduanya.
“Karena kami sudah memberikan dukungan sepenuhnya kepada pasangan Zairin Zain-Sarwono, maka kami hadir disini hari ini,” kata Markus.
Setelah dirinya bersama Parawangsa Assoniwora dinyatakan gagal, ia rutin berkomunikasi dengan tim pemenangan pasangan calon Zairin Zain-Sarwono. Hingga akhirnya memutuskan untuk memberikan dukungan pada Zairin Zain-Sarwono.
Alasan utama menjatuhkan pilihan pada Zairin Zain-Sarwono, kata dia, karena memiliki kesamaan visi-misi dan sama-sama diusung dari jalur independen.
“Setelah kami dari Samarinda Berani dinyatakan tidak lolos, maka tentu dukungan yang selama ini datang dari para pendukung kami harus segera diarahkan. Tentu kami harus memberikan satu jawaban, ke arah mana , sehingga saya harus menentukan dan merekomendasikan kepada teman-teman. Kami merasa lebih condong ke Zairin Zain-Sarwono karena sesama independen dan sama visi-misi,” papar Markus.
Ditegaskan Markus bahwa seluruh suara pendukungnya akan dialihkan kepada Paslon Zairin Zain-Sarwono. Dia juga bertekad membantu pemenangan pasangan ini untuk maju sebagai Walikota dan Wakil Walikota Samarinda 2020.
“Tentu saja dengan komitmen kami mendukung Zairin Zain-Sarwono, otomatis suara pendukung kami akan beralih kepada pasangan yang kami pilih juga,” tegasnya.
Kepada Paslon Zairin Zain-Sarwono, Markus juga menyampaikan harapannya untuk dapat menenangkan kontes Pilwali Samarinda 2020 dan bersama-sama menjalankan komitmen membangun Samarinda lebih baik dan lebih maju.