Samamarinda,Lensaborneo.id—Dewan Pimpinan Wilayah ( DPW ) Partai Nasdem Kaltim menggelar vaksinasi massal bagi masyarakat umum di Gedung olah raga Segiri samarinda, Senin ( 29/11/2021 ).

Sekretaris DPW Fatimah Asyari mengatakan bahwa penyelenggaraan kegiatan vaksinisasi masal gratis untuk masyarakat Samarinda yang belum vaksin, sebagai bentuk kepedulian Nasdem Kaltim dalam mendukung program percepatan vaksinasi Nasional
“ Alhamdulilah Kami gelar vaksin pfizer sebanyak dua ribu dosis untuk msyarakat Kota Samarinda, untuk Nasdem menjadi prioritas secara Nasional bisa melaksanakan vaksin untuk Samarinda karena pada prinsipnya masyarakat sehat Indonesia juga sehat dan roda perekonomian kita bisa kembali pulih, itu yang utama,” Jelas Fatimah Asyari yang di dampingi ketua Panitia Amin Slamet
Kata Fatimah untuk vaksin tahap dua, akan di lakukan Nasdem sebulan kemudian.
“ Nasdem juga akan menggelar untuk vaksin kedua bagi masyarakat yang sudah mendapatkan vaksin dosis satu,” Ungkapnya.
Selain di Kaltim Kata Sekwil Nasdem ini, penyelenggaraan vaksin massal untuk masyarakat juga berlangsung di sejumlah wilayah lainnya di Indonesia.
“ Target kami semua masyarakat yang belum vaksin untuk ikuti program vaksinasi dari partai Nasdem karena akan berkelanjutan,” bebernya.
Adapun pendaftaran vaksin Pfizer di lakukan secara online, dan off line, masyarakat yang datang langsung terlayani .
Penulis : Ony
Editor : Redaksi 02