Lensaborneo.com, Samarinda — Kepala Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Kalimantan Timur, Ir Siti Farisyah Yana mengatakan, ketersediaan stok pangan di Kaltim dipastikan cukup hingga usai lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah tahun 2022.
Dijelaskan Yana, cukupnya stok pangan di Kaltim ini setelah ditinjau langsung ke lapangan oleh Direktur Sayuran dan Tanaman Obat Dirjen Hortikultura Kementerian Pertanian Tommy Nugraha, di dua kota besar Kaltim yaitu Samarinda dan Balikpapan.
“Kita sudah terjunkan petugas untuk memantau langsung ke pasar induk maupun ke gudang Bulog di Samarinda dan Balikpapan serta beberapa Perusahaan Umum Daerah dan toko tani,” tegas Siti Farisyah Yana pada Selasa (12/4/2022).
Dijelaskan Yana, pihaknya menurunkan Kabid Ketersediaan dan Distribusi Pangan Muhammad Alimuddin dan Kabid Produksi Hortikultura, Erry Erriadi, yang secara secara maraton menggelar pemantauan ketersediaan bahan pangan bahan pokok mendampingi Direktur Sayuran dan Tanaman Obat Dirjen Hortikultura Kementerian Pertanian Tommy Nugraha.
“Selama dua hari yaitu pada tanggal 8-9 April 2022 mereka langsung ke sejumlah pasar induk maupun retailer bahan pokok. Juga mengunjungi divisi Regional Bulog Kaltimtara serta UPTD atau Perusda Aneka Usaha Pasar Mitra Tani-Toko Tani Indonesia di Samarinda dan Balikpapan,” jelasnya.
Hasilnya, jelasnya, sejumlah kebutuhan bahan pangan pokok seperti minyak goreng, daging, telur, ayam, bawang dan cabe diseluruh wilayah Kalimantan Timur terpantau aman, dalam arti ketersediaan saat momentum bulan Ramadhan hingga Lebaran aman.
Hal tersebut sudah kami konfirmasi langsung ke berbagai pihak diantaranya Dinas terkait, distributor, Pasar Induk, Bulog sampai ke pedagang retail. Dan progres perkembangannya terus dipantau sehingga tidak terjadi gejolak harga.
“Kami mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dalam berbelanja. Bijaklah berbelanja sesuai dengan kebutuhan dan jangan memborong barang karena dapat menyebabkan harga naik dan menyebabkan gejolak harga yang berlebihan,” saran Yana.(Oni/YL)