SAMARINDA,LENSABORNEO.COM – Main Dealer Astra Motor Kaltim 2 memperkenalkan New ADV 160 di area halaman parkir Samarinda Square (SS), Sabtu, (30/7/2022)
Launching produk terbaru sepeda motor Honda ini digelar dengan sederet event menarik seperti Zumba Party, Solo Vocal Competition, Body Contest, RC (Radio Control) Adventure Mini Funrace serta Seed Run Competition. Ameyoko Market, Samarinda Junior Taekwondo Team, DJ Treza Angga dan Band Lokal Davy Jones pun tak luput hadir dalam memeriahkan event launching ini.
Tingginya animo masyarakat dalam event spesial ini pun sangat dirasakan oleh Astra Motor Kaltim 2. Respon Positif dari masyarakat akan produk terbaru sepeda motor Honda ini sangat dirasakan dengan melihat cukup banyaknya masyarakat yang hadir dan mengendarai varian New ADV 160 di area khusus Riding Test yang telah disiapkan. Tercatat lebih dari 60 orang telah mencoba mengendarai big skutik premium tersebut.
Darma Wijaya selaku Region Head Astra Motor Kaltim 2 mengatakan event Launching New ADV 160 ini menjadi langkah awal yang baik bagi Main Dealer Astra Motor Kaltim 2 dalam memperkenalkan New ADV 160 jika dilihat dari response dan animo konsumen pada saat acara berlangsung.
“Terimakasih kepada masyarakat dan seluruh undangan yang telah menyempatkan untuk hadir digelaran event Launching ini. Kami akan terus berupaya semaksimal mungkin dalam memperkenalkan New ADV 160 ini ke seluruh masyarakat area kota Samarinda dan sekitarnya,” kata Darma.
Saat menggelar konfrensi pers di Dermaga Hati Kitchen & Coffee disampaikan New Honda ADV 160 hadir dengan mengusung konsep The Best Explorer Big Scooter for Daily Exploration. Produk terbaru ini diharapkan dapat menjadi solusi bagi konsumen setia sepeda motor Honda dalam memberikan pengalaman eksplorasi yang lebih maksimal dengan adanya peningkatan pada tampilan yang lebih proporsional dan posisi berkendara yang lebih nyaman, peningkatan performa, serta fitur pendukung mobilitas harian.( adv)
Kegiatan konfrensi pers ini selain juga dihadiri llogger lokal seperti Ferdinata Motovlog & Camael Project serta sederet community sepeda motor Honda cabang Samarinda seperti Honda ADV Indonesia Chapter Samarinda (HAI Samarinda), HPCI, PCX Owner, Vario Bikers Community, BeAT Borneo Community dan Ikatan Motor Honda Samarinda. (*/adv)