Balikpapan,Lensaborneo.com – Balikpapan yang menjadi mur dan penyangga Ibu Kota Negara ( IKN) tentunya mempunyai strategi dalam pengembangan Jaringan Tri dari Indosat . Untuk wilayah Balikpapan jaringan Indosat sudah merata. Samarinda dan kota Kabupaten lainnya di Kalimantan Timur sudah hampir merata, tinggal daerah pinggiran yang belum terjangkau .
Hal ini di jelaskan oleh perwakilan Indosat Sugiyanto – VP Head of Region Kalimantan saat sosialisasi bersama awak media di Jatra Hotel pada Jumat ( 15/11/2024).
Dikatakan untuk menghadapi kompetitor dari layanan lain tentunya 3 dari Indosat ini punya jurus- jurus tertentu, ntara lain
- Dengan membuka kesempatan usaha untuk para putra putri daerah berwira usaha.
- Membantu distribusi produk dan layanan hingga ke perorangan.
- Mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Di Kaltim sendiri Kata Sugianto sudah ada sudah tersebar sebanyak 18 kios Tri Indosat.
“ Kita punya strategi untuk itu sasarannya yakni anak muda ,yang sekarang aplikasi yang digunakan anak muda yakni Tiktok , YouTube, Instagram,Facebook dan WhatsApp , Selain itu kita juga menggelar acara yang disenangi anak muda yang kedepannya anak anak muda inilah yang suatu saat akan menggantikan posisi kita,” jelasnya
Lebih lanjut disampaikan bahwa untuk kota Balikpapan ini yang paling laku ini produk SASET. Jadi kita ada yang 4 GB 3 hari itu kalau di outlet sudah kayak kacang goreng. Bentuknya kertas kecil kecil ditaruh di outlet .
Pelanggan datang beli dapat digosok secara langsung disitu atau dibawa pulang.Dan mereka belinya lebih dari satu .Jadi kalau kuotanya habis langsung sudah bisa isipulsanya.” tutur Dani.
Kalau selama ini distributor distributor itu pasti orang kaya dan orang Jakarta. Tetapi Indosat tidak seperti itu.
“ di beberapa Kecamatan kami mengajak pengusaha lokal untuk membantu mendistribusikan produk itu. Dan itu tidak besar modalnya .tidak cuma satu digit untuk legislasi, Dimana hanya satu digit tidak sampai dua digit. Karena ini merupakan biznis yang menarik, jai salah satu bisnis yang selalu hidup itu adalah biznis konetifiti, manusia itu perlu konektiviti .Perlu mendukung sandang pangan dan papan,,”papar Sugianto
Di katakan pula untuk dapat membuka bisnis Tri Indosat ini nanti dapat menghubungi Herman.Yang mencakup wilayah Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Utara.” tutupnya.( Lilik.S./adv)