Samarinda,Lensaborneo.id–Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Kaltim menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) pada Sabtu ( 27/03/2021 ), di sala satu hotel di Samarinda dengan Protocol kesehatan yang ketat, untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.
Rakorwil Nasdem di hadiri oleh Ketua DPW Partai NasDem Kaltim, Isran Noor, Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem yakni Ahmad Hi Ali. Dan Kader Partai Nasdem di Kaltim.
Dalam sambutannya, Wakil ketua umum DPP Nasdem Pusat ( Waketum ) Ahmad Hi Ali, mengatakana, bahwa Rakorwil di daerah merupakan perintah dan hasil Rapat Kordinasi Nasional Khusus (Rakornassus) yang dilakukan oleh DPP Nasdem pada Februari 2021.
Dalam Rakornassus dirinya ditunjuk khusus oleh Ketum DPP Surya Paloh, agar menahkodaikonsolidasi secara internal di seluruh DPW se – Indonesia.
Di katannya bahwa , konsolidasi ini dimaksudkan adalah untuk menetapkan posisi partai Nasdem mempersiapkan diri dalam menghadapi kontestasi politik di 2024 mendatang.
Di konfirmasi wartawan, tentang persiapan Pileg di tahun 2024, Ahmad mengungkapkan bahwa Partai NasDem bakal melakukan pemetaan dan ribuan orang sebagai calon legislatif (Caleg) di DPRD kota maupun provinsi. Pihaknya sedang melakukan profiling terhadap Caleg. Disebutkan Ahmad, NasDem membutuhkan 575 caleg. Dipastikan 59 di antaranya akan kembali menduduki kursi anggota legislatif.
“ Sedangkan untuk calon presiden, NasDem berketetapan untuk melakukan penjaringan calon presiden lewat konvensi yang akan dilaksanakan dengan partai koalisi dan kami masih bangun komunikasi sampai saat ini,” Jelas Ahmad
Peluang terbuka untuk kontestasi yang akan dicalonkan Partai NasDem. Baik dari internal maupun eksternal. NasDem berkoalisi dengan partai lain untuk memenuhi persyaratan. Komunikasi secara intens tengah dijalankan oleh NasDem bersama partai politik lain untuk mengusung presiden pada 2024 nanti.
“ Kami juga ada Program Indonesia Memanggil untuk tokoh pers, pendidikan, dan aktivis yang ingin mengabdi di politik. NasDem memberikan tempat dan kesempatan,”
Partai Nasdem memberikan peluang bagi Putra-Putri bangsa yang ingin mengabdi untuk kepentingan Bangsa Indonesia, baik dari kalangan Pers maupun tokoh-tokong pendidikan sert aktivis. dan bergabung dengan Partai Nasdem. ( adv ).