LensaBorneo,Samarinda— “Narkoba No Prestasi Yes.” Begitulah teriakan anak- Anak SD 012 saat melaksanakan penyuluhan yang di lakukan oleh Tim Gerakan Nasional Anti Narkotika (GRANAT) Kota Samarinda di jalan Lambung Mangkurat Gang 9, Jum’at (6/09/2019).
Dalam kesempatan itu Ketua Granat Samarinda Hj. Islamidah mengatakan, kegiatan tersebut sebagai upaya menghindarkan anak-anak di tingkat sekolah dasar ,dari bahaya narkoba dan dampak negatif dari penggunaan narkoba.
“Alhamdulillah Kami telah melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang dampak bahaya narkoba bagi anak-anak. Dan tentu kegiatan ini adalah upaya kami untuk menghindarkan anak-anak dari bahaya narkoba dan dampak negatif dari penggunaan narkoba,”tuturnya.
Ia juga menghimbau kepada anak-anak dan para orang tua diminta untuk mewaspadai peredaran narkoba dan zat berbahaya lainnya yang dikemas ke dalam jajanan anak. Mereka pun diminta untuk melapor jika menemukan makanan atau minuman yang mengandung narkoba dan zat berbahaya.
“Bahaya narkoba ada di sebagian bahan makanan, jajanan pada anak anak, itu target yg di lakukan sekelompok orang yang mau merusak bangsa ini lewat Anak – anak. Jangan mau menerima pemberian bahan makanan jajanan dari orang yang tidak di kenal,” Tegas Hj. Islamidah, sebagai ketua Granat Samarinda.
Untuk itu Pihaknya akan terus lakukan penyuluhan kepada generasi tertentu, karena anak di jadikan target oleh pihak- pihak yang tidak bertanggung jawab
“Anak- anak juga di peringati agar menghindari orang orang sekitar yang tiba- tiba, memberi makanan dan mengajak. Hindari itu, Karena Orang yang sudah kena penyalahgunaan narkoba prilakunya sangat menyimpang . Dan kehidupan sosialnya menjadi tidaklah baik,” Imbau Islamidah.(LensaBorneo/Ony)
Penulis : Ony
Editor : Yusuf