Samarinda,Lensaborneo.id – Maraknya perbincangan soal Covid-19 yang akhir – akhir ini membuat ramai media sosial maupun diperbincangan masyarakat. Tanah Borneo Kalimantan Timur ini pun tak luput dari serangan Virus yang muncul pertama kali di Wuhan salah satu kota di Negeri Gingseng Cina.
Sejak kemarin, melalui update data Dinas Kesehatan Kaltim, Jumlah tersampak Virus ini sebanyak 11 orang yang tersebar di beberapa wilayah.
Menanggapi cepatnya penyebaran itu, Dewan Pengurus Daerah Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Provinsi Kalimantan Timur, ikut serta membantu pemerintah dalam mensosialisasikan pencegahan COVID-19.
Nixon Butarbutar selaku Ketua GAMKI kaltim menyatakan, akan memberikan perintah kepada seluruh Dewan Pengirus Cabang (DPC) GAMKI se Kaltim, untuk turut serta membantu dalam mensosialisasikan kepada warga, maupun tempat ibadah di wilayah masing masing pengurus untuk mengindahkan surat edaran yang diturunkan oleh Pemprov Kaltim tentang penanganan CORONA. Hal itu dilakukan untuk memutus penyebaran Covid-19 di Kaltim.
“Kita harus bersatu, dan jangan saling menyalahkan ataupun mempolitisir keadaan,” kata Nixon Butarbutar, kepada media, Selasa (24/3/2020).
Selain itu, ia juga meminta kepada semua gereja untuk tidak melakukan peribadatan di rumah ibadah. Melainkan, melakukan ibadah dirumah masing-masing sesuai Surat Edaran yang telah di terunkan kepada masing masing daerah. Selain itu ia juga meminta, agar pengurus, warga dan seluruh lapisan untuk menghindari dari kerumunan orang. Terutama diruangan tertutup.
Selain itu dirinya bersama Pengurus lainnya, meminta kepada seluruh aktivitas konsolidasi internal GAMKI dikaltim untuk ditunda sementara waktu. Sampai kondisi kembali kondusif. Serta, ia menghimbau agar seluruh pengurus tetap menjaga kesehatan, Dengan memperhatikan asupan gizi dan olahraga dengan teratur.
“Saya meminta kepada seluruh civitas GAMKI untuk dapat saling berbagi kebutuhan (pangan,masker,hand sanitizer, disinfektan) kepada sesama warga sebagai bentuk solidaritas kemanuasiaan, dan juga menekankan agar masyarakat lebih bijak dalam menyaring informasi yang beredar, untukcjangan lanhsung percaya dan hati-hati dalam menyebarkan berota Hoax,” tuturnya
Dan diakhir himbauannya DPD GAMKI Kaltim berharap masyarakat bisa saling mendoakan satu sama lain. Agar, wabah virus ini dapat cepat berakhir. Serta, aktivitas masyarakat kembali normal seperti biasa.
“Dan kita juga mendoakan keselamatan para petugas medis yang terus menjadi pejuang di garda terdepan,” tutupnya
Penulis : Nina Iskandar