Penulis : On
Editor : Nurlia
Samarinda,LensaBorneo.com— Untuk meningkatkan jumlah pemilih, dan untuk mensukseskan pemilihan Kepala Daerah Kota Samarinda,( Pilkada ), yang akan di gelar pada Desember mendatang, , Komisi Pemilihan Umum ( KPU ), mengajak Media baik cetak maupun electronic dan on line, untuk bekerja sama dalam pemberitaan dengan Tujuan Pilkada kedepan dapat berjalan lancer dengan adanya pemberitaan dari semua media.

Hal ini di sampaikan oleh ketua KPU Samarinda Firman Hidayat, ketika memmbuka dengan resmi acara yang di bingkai dengan Sosialisasi dengan Insan Pers dalam mensukseskan pemilihan walikota dan wakil walikota Samarinda tahun 2020. Yang berlangsung di hotel Aston jalan Hidayatulah Samarinda. dengan penerapan ketat sosial distanching. Sebelum masuk ruangan pun para insan pers di periksa suhu tubuh dan harus menggunakan masker.
Firman berharap semua media bisa terakomodir, dalam kerja sama dengan KPU, untuk mensukseskan Pilkada di Kota Samarinda, “ Kami Ingin Semua terakomodir , yang tentunya ada proposional dalam berkerja sama, dimana konsekwensinya pembiayaan yang bersumber dari dana APBD, yang harus benar-benar di pertangung jawabkan,” Jelas Firman yang juga mantan seorang jurnalis ini.
Firman juga menambahkan bahwa KPU tidak punya kapasitas, memilih media-media mana yang bisa di ajakn kerja sama, “ Kalau untuk berapa jumlah suara, berapa banyak kotak suara, itu bagian pekerjaan kami, tapi untuk menilai media mana silakan yang menentukan tim yang di tunjuk mengakomodir teman-teman media,” Ungkap Firman.
Sementara Intoniswan yang di tunjuk sebagai ketua tim untuk mengakomodir kerja sama dengan Insan pers ini, mengatakan bahwa ketika media akan melakukan kerja sama, yang paling utama adalah berbadan hukum perseroan terbatas yang di sahkan oleh kemenkumham.
Intoniswan yang di tunjuk oleh KPU, untuk memverifikasi media on line, yang berkembang pesat, seiring era digital.” Media yang bisa di ajak kerja sama tentunya yang memenuhi beberapa syarat, kita tidak ingin kerja sama ini bisa menimbulkan masalah baru dalam pemeriksaan dan audit BPKP,” Ungkap Bang Into, sapaan akrab Intoniswan.
Firman juga menambahkan KPU telah siap dengan semua tahapan, walaupun di tengah Pandemi “Tahapan akan tetap berlangsung dan tetap di lanjutkan, sepanjang tidak ada perintah dari KPU RI untuk menghentikan dan Kami KPU Samarinda sudah siap,” tegasnya.