Balikpapan,Lensaborneo.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Timur (DPRD Kaltim) menyelenggarakan acara Rapat Kerja Pansus Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur dengan para peserta dari OPD terkait di lingkungan Pemprov Kaltim pada Rabu (03/05/2023).
Acara Pansus ini bertujuan memberikan sorotan kinerja tahun 2022 kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Kegiatan ini Ketua Pansus LKPJ DPRD Provinsi Kalimantan Timur Sutomo Jabir dan Anggota Andi Harahap, Rosman Yakob dan lainnya bersama Asisten III dan Kepala Biro.
Pansus LKPJ yang digelar di selama dua hari, pada Rabu – Kamis (3-4/5/2023) berlangsung di Hotel Novotel Balikpapan dan fokus pada kinerja pada tahun 2022. Setiap dinas bisa memanfaatkan program dan kegiatan yang dilaksanakan di tahun 2022 tersebut beserta anggarannya. Kemudian untuk realisasinya dan hambatannya juga akan dicarikan rekomendasi solusinya .
Pada sesi kedua, di hari pertama hadir lima Perangkat Daerah memaparkan capaian kinerja dan realisasi kegiatan masing-masing di hadapan Pansus Pembahas LKPJ Gubernur. Di antaranya adalah Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Badan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BPSDM), Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), serta Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbangda).
Pansus LKPJ Gubernur ini menyoroti Pemerintahan ini dari tahun 2018 cenderung menurun. Kinerjanya belum tertata dengan baik karena masih banyak ASN yang baru kerja sudah pindah ke bagian lain.
Ini akan berdampak kepada indikator utama kita. Sehingga target RPJMD untuk reformasi birokrasi belum tercapai sampai saat ini dan menjelang akhir masa jabatan Gubernur. “Ini salah satu yang menjadi sorotan dan kajian dari teman teman selama ini,” tutup Ketua Pansus, Sutomo Jabir.(Lik/adv/kominfokaltim)