Lensaborneo.com, Samarinda – Setiap tahun penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Provinsi Kaltim harus digelar secara baik dan meningkat kualitasnya.
Wakil Gubernur yang juga merangkap sebagai ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an Kaltim menegaskan kegiatan penyelenggaraan, mulai dari kegiatan olahraga hingga kesenian, penyelenggaraan MTQ harus menjadi perhatian karena kegiatan MTQ dapat mendatangkan rahmat dan berkah bagi bangsa.
“Maka dari itu, kita minta kabupaten dan kota, para pengusaha tolong dapat bantu untuk menyukseskan penyelenggaraan MTQ tingkat Provinsi di daerah manapun pelaksanaannya,” tegas Hadi Mulyadi usai melantik Tim Verifikasi/ Pengawas MTQ ke-43 Tingkat Provinsi Kaltim tahun 2022, di Ruang Ruhui Rahayu Kantor Gubernur Kaltim, Sabtu (14/5/2022).
Hadi Mulyadi juga meminta penyelenggaraan MTQ tidak sekadar hanya ada kegiatan musabaqah saja, tetapi ada acara-acara lain tingkat sekolah dasar (SD), SMP, maupun tingkat SMA di kabupaten dan kota hingga kecamatan, dalam lomba syiar Al Quran ini.
“Apa yang kita inginkan adalah memasyarakatkan Al Qur’an dan syiar Islam di tengah keluarga maupun masyarakat. Sehingga kita mendapatkan rahmat dan berkah dari Allah Subhanahu Wata’ala,” ucap Hadi Mulyadi.
Setiap penyelenggaraan MTQ, lanjut Hadi dirinya berusaha hadir karena acara ini yang selalu mendatangkan rahmat dan keberkahan bagi siapa saja yang mendengarkan kalam Ilahi ini.
“Selain itu juga MTQ ini mempererat tali persaudaraan kaum muslimin. Bahkan menghidupkan nilai kehidupan sesuai terkandung dalam Al Qur’an menuju insan bertaqwa,” tegasnya.
Sementara itu Hadi Mulyadi menjanjikan akan memberikan hadiah tambahan uang pembinaan bagi kafilah asal Kaltim yang berhasil menjadi juara lomba MTQ tingkat nasional ke-24 yang diselenggarakan di Kalsel pada Oktober mendatang.(YL)