Lensaborneo.com, Samarinda –Rapat Paripurna DPRD Kota Samarinda tentang Penyampaian Laporan Keterangan Penanggung Jawaban (LKPJ), dibacakan langsung oleh Wali Kota Samarinda, Andi Harun, pada Kamis (31/2/2022).
Dalam penyampaian tersebut Andi Harun ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah bekerja keras, mendukung pembangunan di Kota Samarinda.
“Terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat Samarinda, DPRD Kota Samarinda, serta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, pejabat dan seluruh ASN Pemerintah kota Samarindayang telah bekerja keras dalam melaksanakan tugas pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan selama tahun 2021″ ucap Andi Harun
Dalam rapat ini Andi harun membacakan hasil pendapatan daerah Kota Samarinda yang diluar ekspektasi, di tengah pandemi Covid-19. Pendapatan Samarinda melebihi target yang diharapkan. Dari target sebesar Rp 561,492 Miliar pendapatan asli daerah terealisasi sebesar Rp 594,620 Miliar sebensar 105,90%.
“Alhamdulillah, ditengah wabah virus Covid-19 pada tahun 2021 , realisasi pendapatan asli daerah kita tetap bisa mencapai target, bahkan melebihi target sebesar 5,90%,” jelas Walikota
Andi Harun menjelaskan sebagai Wali Kota Samarinda dirinya bersama Wawali Rusmadi Wongso memiliki visi selama masa jabatan (2021-2026) yaitu “Menjadikan Kota Samarinda Menjadi Pusat Peradaban” . Untuk terealisasinya hal tersebut Andi Harun sudah menyiapkan 5 misi pembangunan.
“Demi terealisasi visi ini, sudah dibuatkan 5 misi pembangunan, diantaranya mewujudkan masyarakat kota yang religius, unggul dan berbudaya. Mewujudkan perekonomian kota yang maju, mandiri, berkerakyatan dan berkeadilan, Mewujudkan pemerintahan yang profesional, transparan, akuntabel dan bebas korupsi. Mewujudkan infrastruktur yang mantap dan modern, dan yang kelima adalah Mewujudkan lingkungan kota yang aman, nyaman, harmoni dan lestari”.
Andi Harun juga menjelaskan bahwa sudah banyak program kerja yang terlaksana dengan baik. Harapan kedepannya agar program-program ini bisa dapat terus berkembang dan mencapai hasil yang maksimal
“Sudah banyak yang terlaksana, berangsur-angsur akan terus berkembang. Salah satunya adalah berkurangnya titik banjir di kota Samarinda, terealisasikan program Bebaya di 59 RT, peningkatan usaha mikro, dan mulai berkembang E-Parking” ucap Andi Harun.(NIA/YL)
Penulis : Niaw
Editor : Yul