Balikpapan, Lensaborneo.com – Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan, Sabaruddin Panrecalle, usai mengikuti upacara HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Lapangan Merdeka Kota Balikpapan, Kalimantan Timur , pada Kamis (17/08/2023), mengatakan warga Balikpapan Timur akan segera memiliki Rumah Sakit dan SMP Negeri.
Hal tersebut dikatakan Sabaruddin usai mengikuti upacara HUT RI pada Kamis (17/8/2023).
“Sesuai dengan temanya Terus Melaju untuk Indonesia Maju ” bukan hanya Republik Indonesia tapi juga untuk Balikpapan,” ujar politisi fraksi Gerindra tersebut.
Sabaruddin melanjutkan tema peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023 ini DPRD Kota Balikpapan bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan bersinergi dan berkolaborasi bersama-sama memberikan pemerataan pembangunan salah satunya di wilayah Kecamatan Balikpapan Timur.
“Insya Allah Rumah Sakit tipe C akan segera dibangun yang selalu dinanti-nantikan oleh warga Balikpapan Timur dan Insya Allah akan terwujud tahun ini. Dan begitu juga dengan sekolah SMP Negeri, segera akan dibangun untuk zonasi di Kelurahan Manggar Baru,” ucapnya.
Sementara itu, menurut Sabaruddin Panrecalle, Kemerdekaan Republik Indonesia berkat semangat para pejuang yang mati-matian dan dengan seluruh tumpah darahnya berjuang memerdekakan Indonesia harus dimaknai oleh generasi muda dengan baik.
Oleh karena itu dia berpesan kepada generasi muda untuk memaknai kemerdekaan Republik Indonesia untuk bisa menghadapi tantangan, meraih prestasi, dan membawa Indonesia maju di masa depan.
“Untuk generasi muda, bahwa dinamakan seorang pemuda yang selalu menunjukkan dan membanggakan karyanya sendiri, demi Indonesia maju,” tutupnya.(Lik/Adv)