Lensaborneo.com, Samarinda — Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi meresmikan sebuah masjid yang Jalan RE Martadinata Gang Wahyu Kelurahan Teluk Lerong Ilir Samarinda.
Masjid bernama Dharma Wahyu diresmikan tepat dalam bulan Ramadan 1444 Hijriyah. Acara yang berlangsung pada Senin (3/4/2023), membuat warga di sekitar masjid gembira karena dapat digunakan dalam bulan penuh berkah ini.
Wagub Hadi Mulyadi didampingi pengurus Masjid Dharma Wahyu. Masjid Dharma Wahyu ini sebenarnya sudah berjalan satu tahun, setelah sebelumnya mushola dan ditingkatkan statusnya menjadi masjid. Sehingga telah dipakai melaksanakan Salat Idul Fitri 1443 Hijriyah lalu.
Wagub Hadi Mulyadi menyampaikan tausiyah Ramadan sebelum pelaksanaan Salat Tarawih berjamaah. Dalam tausiyahnya Wagub Hadi mengajak masyarakat untuk bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah Subhanahu Wata’ala. Nikmat diantaranya adalah nikmat sehat, nikmat waktu, nikmat Islam, nikmat iman dan nikmat Ramadan.
Menurut Wagub, saat bulan Ramadan tidak semua orang bisa dipertemukan dengan bulan ini dengan sempurna. Tidak semua orang bisa beribadah puasa ataupun salat tarawih, karena ada yang sakit.
“Untuk itu bagi kita yang sehat dan punya waktu, maka manfaatkan lah bulan Ramadan ini sebaik-baiknya untuk beribadah, karena pahala yang didapat berkali-kali lipat dari bulan biasa,” pesan Wagub Hadi. (/Us/adv/kominfokaltim).