Balikpapan, Lensaborneo.com — Pemerintah Kota Balikpapan menggelar mutasi jabatan untuk posisi yang berada di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan. Acara digelar pada Rabu (05/04/2023).
Mutasi dan pelantikan ini dipimpin oleh Sekretaris Daerah Muhaimin. Sekda Kota Balikpapan ini mengatakan mutasi adalah satu penyegaran untuk posisi dan jabatan baru.
“Yang dilantik pada hari ini diantaranya Sutadi Sunyoto yang tadinya menjadi menjabat sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) saat ini menjabat sebagai Kepala Polisi Pamong Praja Pemerintah Balikpapan.
Dalam pidatonya Muhaimin yang menggantikan Walikota yang berhalangan hadir mengatakan pengukuhan pejabat aparatur di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan sebagai suatu yang lumrah untuk promosi dan penyegaran.
“Adapun yang mengikuti pengukuhan lembaga dan pejabatnya sekaligus sebagai upaya pembenahan dan pemantapan organisasi dalam meningkatkan penyelenggaraan urusan pemerintah sesuai kebutuhan organisasi,” ucapnya.
Selain Itu Muhaimin tidak lupa mendoakan warga, saudara, kerabat yang sedang sakit agar diberikan kesembuhan sehingga dapat beraktivitas kembali dalam membangun Kota Balikpapan.
Beberapa mutasi dan penyegaran yang dilakukan di lingkungan Pemkot Balikpapan meliputi; Rumah Sakit Khusus Ibu Dan Anak, Dinas Penanaman Modal Dan Perizinan Terpadu Satu Pintu, Badan Keuangan Dan Aset Daerah serta Rumah Sakit Umum Daerah Beriman Balikpapan.
Selain itu pucuk pimpinan di UPTD.Puskesmas, UPTD Farmasi dan Perbekalan Kesehatan, UPTD.Laboratorium Kesehatan Daerah dan UPTD Balai Pelayanan Kesehatan Anak Berkebutuhan Khusus.
Selanjutnya Muhaimin berharap perubahan nomenklatur untuk segera diinformasikan dengan instansi daerah Provinsi dan Pusat.
“Dengan nomenklatur baru saya berharap adanya koordinasi dan sinergi dengan pemprov Kaltim maupun di tingkat pemerintah pusat,: ujar Muhaimin.(Lik/adv)