Samarinda, Lensaborneo.com – Pendaftaran Caleg untuk Pemilu Tahun 2024 sudah dimulai sejak 1 Mei 2023.Tak terkecuali dengan Rendi Susiswo Ismail yang mendaftarkan diri sebagai bakal calon DPD – RI.
Rendi telah mendaftarkan diri ke KPU Provinsi Kalimantan Timur di Samarinda sebagai Calon DPD – RI pada gelaran Pemilu Serentak tahun 2024 mendatang. Pendaftaran bertempat di KPU Provinsi Kalimantan Timur di Jln Basuki Rahmat Samarinda pada Rabu (10/05/2023)
Diiringi dengan komunitas seniman dan seniwati dari suku Dayak, Banyuwangi dan Nusantara lainnya, Rendi beserta isteri dan kerabat lainnya menuju Gedung KPU Kaltim yang berada di Jalan Basuki Rahmad Samarinda tersebut.
Rendi Susiswo Ismail dan rombongan diterima oleh Pelaksana Harian Ketua KPU Muchlasin Ajib. Muchasan mengatakan kesiapan Rendi mendaftar di KPU Kaltim telah terlihat sejak beberapa bulan lalu telah menyerahkan berkas dukungan sesuai persyaratan.
“Dan alhamdulillah 24 bakal calon yang lolos dan salah satunya adalah Rendi Susiswo Ismail,” tuturnya.
Sementara itu, Rendi Susiswo Ismail mengatakan apresiasi terhadap kinerja KPU Kaltim dan mengucapkan terima kasih kepada yang telah mendampingi dan mengantarkan dirinya untuk mendaftar ke KPU Kaltim.
“Alhamdulillah KPU Kaltim dan jajarannya serta media telah menerima pendaftaran saya sebagai bakal calon DPD RI dengan persyaratan yang telah ditentukan. Bersyukur hari ini saya dan rombongan bisa hadir di Kantor KPU Kaltim dalam rangka untuk melaksanakan salah satu persyaratan yang wajib dilengkapi untuk mencalonkan diri sebagai calon DPD – RI,” ucapnya.
Acara dilanjutkan dengan penandatangan berkas oleh Rendi Susiswo Ismail dan KPU Provinsi Kalimantan Timur sebagai bukti telah diterimanya berkas persyaratan calon peserta Pemilu Serentak 2024 mendatang.(Lik/adv)