Samarinda, Lensaborneo.com — Sekelompok Masyarakat yang diberi nama Masyarakat Aspirasi Masyarakat Nasional Bersatu (AMNB) Kaltim pada Sabtu (03/06/2023) di ruang Mancong Hotel Mesra Samarinda, menggelar silaturahmi bersama Gubernur Kaltim Isran Noor.
Dalam sambutan yang disampaikan oleh Ketua Panitia Mugeni, menyampaikan kegiatan yang digelar mengangkat tema, “Silaturahmi IKN Nusantara menuju Indonesia Sentris dan Akselerasi Serta Penetrasi Gagasan Porsi APBN untuk Seluruh Daerah hingga 70 Persen Guna Pemerataan Pembangunan Yang Berpusat Pada Daerah”.
Dikatakan Mugeni kehadiran Gubernur Kaltim Isran for Indonesia 2024 lebih kepada dukungan kepada orang nomor satu di Benua Etam itu untuk menjadi tokoh Kaltim dan tokoh nasional serta berperan untuk kemajuan bangsa dan negara di masa mendatang.
Dikarenakan tidak bisa dipungkiri, bahwa figure seperti Isran Noor, sangat memiliki peran penting terhadap bangsa dan negara Indonesia selama ini.
“Kami mendukung beliau sebagai tokoh Kaltim, soal beliau jadi cawapres, itu tergantung bagaimana nanti, intinya kami mendorong dan mendukung apa yang jadi pilihan Isran Noor,” jelas Mugeni.
Acara yang berlangsung di Ruang Mancong Lantai II Mesra International Hotel Jalan Pahlawan itu bertajuk Isran Noor for Indonesia 2024. Mengingat tahun depan adalah tahun politik yaitu Pemilu, tentu saja hal ini dikaitkan dengan rencana Isran Noor menuju pemilihan tingkat nasional yaitu calon wakil presiden (Cawapres).

Namun hal itu ditampik Ketua Penyelenggara Kegiatan AMNB, Mugeni. Menurutnya, Isran for Indonesia 2024 lebih kepada dukungan kepada orang nomor satu di Benua Etam itu untuk menjadi tokoh Kaltim dan nasional serta berperan untuk kemajuan bangsa dan negara di masa mendatang.
“Tak bisa dipungkiri, Pak Isran memiliki peran penting terhadap bangsa dan negara Indonesia selama ini. Kami mendukung beliau sebagai tokoh Kaltim, soal beliau jadi cawapres, itu tergantung bagaimana nanti, intinya kami mendorong dan mendukung apa yang jadi pilihan Pak Isran,” sebut Mugeni dalam wawancara kepada media usai acara tersebut.
Sementara Isran Noor merasa senang dengan digelarnya acara silaturahmi ini apalagi hadir beberapa tokoh yang pernah berperan dalam pembangunan di Kaltim. “Tentu kegiatan seperti ini harus disambut baik, karena digelar dengan niatan silaturahmi didasari keinginan tulus,” ujar Isran.
Disinggung soal pilpres mendatang dimana Isran di daulat, sebagai salah satu figure untuk RI 1, dikatakan kehadirannya tidak terkait dengan Pemilu 2024,
“Yang menjadi poin penting adalah Kaltim for Indonesia, bukan Isran for Indonesia, jadi bukan kepada diri saya pribadi, tapi peran provinsi ini, siapapun nantinya kepala daerah yang memimpin harus tetap memberi manfaat kepada bangsa dan negara,” ungkap Isran Noor.(OR/adv/kominfokaltim)