Lensaborneo.com, Kutai Timur — Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMDes) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) kembali menggelar kegiatan bimbingan teknis (bimtek). Kali ini, kegiatan bimtek ditujukan kepada semua Badan Usaha Milik Desa (BUMdes) di daerahnya.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMDes) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Yuriansyah mengatakan, ada sebanyak 160 peserta, dari 80 Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) di Kutim yang mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Pelaporan Keuangan.
“Kali ini gantian, kami menggelar bimtek kepada seluruh BUMDes di wilayah kami. Totalnya ada 160 peserta dari 80 BUMDes,” ujarnya.
Yuriansyah mengaku, setelah kegiatan bimtek ini akan dilakukan evaluasi. Maka dari itu bakal ada Pre-Test dan Post-Test supaya bisa mengetahui berapa persen peserta yang mampu menyerap ilmu dari narasumber. Jika hasilnya, masih kurang maka DPMDes akan kembali memberikan bimtek lanjutan.
Yuriansyah menginginkan, seluruh peserta bisa memahami materi yang disampaikan oleh narasumber. Sehingga, dalam jangka waktu panjang, d pengelolaan Bumdes di desa.
Lebih lanjut, Yuriansyah berharap, dengan bimtek ini para peserta bisa memahami tugas dan fungsi sebagai pengurus Bumdes. Kemudian dapat memajukan Bumdes masing-masing dan bisa bersaing.
“Akan ada evaluasi yang kami lakukan, jadi ini bertujuan untuk memastikan apakah seluruh peserta benar benar paham atau tidak soal materi yang disampaikan narasumber,” ujarnya.(Adv/Kominfo-Kutim)