Lensaborneo.com- Syukuran atas kesuksesan program dana khusus yang mencakup rehabilitasi rumah, penyediaan air bersih, sanitasi, pembangunan jalan, dan drainase, dihadiri Wali Kota Samarinda, Andi Harun, di Lapangan Gunung Udik, Jalan Otto Iskandar Dinata, dan Gang Keluarga, Rabu (1/5/24).
Pria berinisial AH itu menuturkan kegembiraannya, sebab dapat bersama-sama dengan masyarakat Kota Tepian di lokasi program.
“Senang rasanya bisa berkumpul bersama hari ini. Jantung saya mungkin kuat, tapi lutut saya tidak setuju. Umur memang tidak bisa bohong,” ujarnya bergurau.
Ia kemudian menekankan perlunya perubahan dalam pembangunan Samarinda agar tidak tergantung pada sumber daya alam, khususnya batubara. Ia berharap agar Samarinda bisa terus tumbuh sebagai kota yang tidak lagi bergantung pada batubara.
Penting menurutnya untuk membangun fondasi yang kuat, dengan infrastruktur sebagai fondasi utama.
“Pembangunan infrastruktur di Samarinda berjalan dengan lancar dan memberikan dampak positif pada pertumbuhan ekonomi,” terangnya.
Ia mendorong agar seluruh pihak terus menjaga kesinambungan program-program yang telah dicapai, tanpa memandang siapa yang memimpin.
Terlebih, tiap kepala daerah memiliki programnya masing-masing, hanya saja yang terpenting adalah menjaga kelangsungannya demi kepentingan masyarakat.
Selain itu, disinggung terkait pembangunan di daerah rawan longsor, AH berencana mengambil langkah pencegahan yang tepat dengan memprioritaskan lokasi-lokasi tersebut untuk program rehabilitasi pada tahun mendatang.
“Tahun depan, kami akan memberikan prioritas pada lokasi-lokasi tersebut untuk program rehabilitasi,” tutupnya.(Liz/adv/kominfosamarinda)